Mojokerto- Kunjungan Kapolres Kabupaten Mojokerto AKBP Donny Alexander Ke Kampung Tangguh Semeru Dan PPKM Skala Mikro Di Pendopo Desa Sedati Kecamatan Ngoro Kabupaten Mojokerto Pada Hari Jum’at (03/06/2021) mendapat sambutan yang luar biasa dari Satgas Penegak Disiplin Gugus Covid 19 yang ada di Kecamatan Ngoro. Tampak hadir Dalam acara tersebut Kapolres Mojokerto, Kapolsek Ngoro, Danramil Kec Ngoro, Muspika Kec Ngoro, Kepala Puskesmas Kec Ngoro, Kader Penggerak PKK Desa Sedati, anggota BPD Desa Sedati dan ketua NU ranting sedati.
Kepala Desa Sedati Bapak Alwi mengatakan bahwa Desa Sedati telah terbebas dari covid 19,
” Alhamdulillah kini Desa Sedati sudah menjadi kampung yang terbebas dari Covid 19 setelah berupaya membentuk Posko Kampung Tangguh Semeru dan mengendalikan warga masyarakat sekitar, dari sebelumnya Desa Sedati tercatat ada 12 pasien yang terpapar Covid 19, dari jumlah tersebut 8 diantaranya dinyatakan sembuh dan 4 dinyatakan meninggal dunia, akan tetapi yang meninggal dunia bukan murni dari penyakit Covid tetapi ada penyakit bawaan yang dulu-dulunya sudah menghinggap di tubuh para korban”, ujarnya.
Namun Kepala Desa tetap meminta bantuan dari Kapolres untuk selalu ikut memantau perkembangan situasi dan kondisi desa agar tetap terjalin komunikasi dalam penanganan kasus pandemi saat ini.
AKBP Dony Alexander dalam sambutanya dihadapan para undangan mengatakan bahwa Pandemi Covid 19 Ini belum berakhir dan masih perlu penanganan serius.
” Kasus pandemi belum berakhir, kini ada jenis penyakit baru yang datang dari negara luar masuk ke Indonesia, Akan tetapi Desa Sedati sekarang bisa menjadi Desa percontohan, karena sekarang sudah tercatat sebagai desa Nihil Covid 19 “, ungkap AKBP Dony Alexander.
Selain itu dia juga berharap agar desa-desa lain bisa mencontoh Desa Sedati, dengan upaya yang telah diupayakan.
” Upaya pembentukan posko PPKM ditiap-tiap Dusun, dengan cara menegakkkan disiplin, tanpa harus ada indikasi paksaan dari anggota keamanan dan anggota Gugus Covid, masyarakat agar terus menerapkan disiplin dengan cara mematuhi Protokol Kesehatan , ada tiga poin yang harus diterapkan agar kita selalu terhindar dariancaman Covid 19, diantaranya adalah Gotong Royong, Guyup, Kebersamaan, dari ketiga hal tersebut terciptalah Kampung Tangguh Semeru. Dan saya berterimakasih kepada Kepala Desa Sedati dan jajarannya atas upaya yang telah dilakukan, semoga menjadi inspirasi untuk desa-desa yang lain “, paparnya memberikan arahan dan apresiasi.
Mengakhiri acara, Kapolres Mojokerto memberi Tali Asih berupa bingkisan kepada Kepala Desa Sedati yang diserahkan secara langsung, setelah acara selesai Kapolres melanjutkan kunjungannya ke warga Desa Sedati yang dulunya terdampak Covid 19 dengan memberikan Paket Sembako.
(Hasan Ngoro)