SORBAN SANTRI – Pelatihan bersama BALANTAS SATKORCAB MOJOKERTO diikuti oleh perwakilan masing-masing yang ada di Kabupaten Mojokerto.
Kegiatan yang diadakan di gedung PCNU KAB. MOJOKERTO ini diikuti sekitar 500 an BANSER SATSUS BALANTAS. Terlihat hadir juga Corp Provost, BAGANA, BALANTAS, BASADA, Protokoler dan BIRO Infokom.
Kegiatan LATBER (latihan bersama) yang diadakan Hari Minggu, 23 Agustus 2020 itu, diawali dengan Apel pembukaan LATBER SATSUS BALANTAS SATKORCAB BANSER Kab. Mojokerto pada pukul 09.00 wib yang mendatangkan POLRES MOJOKERTO untuk memberikan arahan 12 gerakan dalam ber lalulintas.
Latihan Bersama tersebut dinilai sangat penting karena untuk mengenalkan dan menerapkan ilmu yang sudah diperoleh dari pelatihan ke tiap-tiap SATSUS BALANTAS yang ada di tingkat PAC. Disamping itu, dengan adanya kerjasama dengan POLRES MOJOKERTO diharapkan adanya sinergi yang baik dan menghasilkan ketertiban dalam berlalulintas khususnya daerah Mojokerto.
Acara pelatihan SATSUS BALANTAS bersama POLRES Mojokerto ini sudah di agendakan sudah lama dan sempat terhenti karena adanya pandemi wabah covid-19 yang sempat zona kuning di daerah Mojokerto. Tetapi dengan koordinasi yang rapi dan baik, tetap menjaga 1 Komando akhirnya kegiatan tersebut bisa dilaksanakan. (abi-sorban)