SORBANSANTRI.COM– Satkoryon Banser Kecamatan Ngoro mengadakan kegiatan rutin bulanan yang di kemas dalam acara istighosah dan kirim doa kepada para muassis dan ulama’ NU untuk menjalin silaturahmi dan ukhuwah antar anggota bertempat di ranting wonosari (Sabtu, 23/10/2021).
Hadir dalam acara ini ketua GP Ansor Ngoro, Kasatkoryon Banser Ngoro, Ketua NU Ranting Wonosari dan seluruh anggota Banser di tingkatan ranting yang ada di kecamatan Ngoro.
Dalam sambutannya Ketua GP Ansor Ranting Wonosari dan sekaligus tim assesor Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kab Mojokerto, sahabat Ody menyampaikan apresiasi atas kehadiran semua sahabat Banser dari semua ranting se kecamatan Ngoro dalam melaksanakan giat rutinan di Ranting Wonosari, dan juga senang dengan pelaksanaan akreditasi dari 19 ranting yang ada hanya 2 ranting yang tidak hadir, dan berharap hasil dari akreditasi yang dilaksanakan GP Ansor Kecamatan Ngoro bisa memperoleh predikat A.
“Saya pribadi merasa terima kasih dan bangga atas terus terselenggaranya kegiatan rutinan ini, selain itu saya juga mengapresiasi keikutsertaan dari 17 ranting dari 19 ranting dalam akreditasi, semoga hasilnya dapat nilai A”, ujarnya.
Menurut Gus Saufi selaku Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Ngoro mengatakan mengenai akreditasi kemarin ini baru pertama kali ranting-ranting di haruskan terlibat dalam akreditasi, karena tahun sebelumnya hanya di lakukan oleh tingkatan pac saja, akan tetapi hasil dari penilaian akreditasi tingkat ranting bisa menentukan dan bisa mengangkat nilai pac juga.
“Akreditasi di tingkat ranting-ranting baru kali ini dilaksanakan, penilaian di tingkat ranting juga menentukan..”, tegasnya.
Selain itu menurut Saufi, dulu PAC Ngoro mendapat predikat nilai A maka besar harapan hasil dari akreditasi kemarin bisa mempertahankan dan agar tetap berada di nilai terbaik tersebut, karena akreditasi tersebut sudah menjadi kewajiban terhadap organisatoris tentang tata kelola administrasi baik di tingkatan ranting maupun pac, dia juga berharap supaya hasil dari akreditasi kemarin tidak mengecewakan, andaikan PAC Ngoro mendapatkan nilai di luar dugaan kita maka kita tidak boleh berkecil hati dan tetap semangat karena dari hasil tersebut bisa untuk koreksi kinerja kita dan segera untuk mengevaluasinya.
“Karena dulu hasil kita sudah mendapatkan predikat A, besar kemungkinan ya akan mendapatkan A sebagai hasil terbaik, namun kalau ternyata tidak, maka hasil itu bisa menjadi bahan evaluasi kinerja kita, jadi jangan berkecil hati, ” ungkapnya menegaskan.
Sambutan lain dari Kasatkoryon Banser Kecamatan Ngoro sahabat Api’in juga menyampaikan kata motivasi sebagai penyemangat bagi para anggotanya agar selalu kompak dan solid karena mengingat kegiatan kebanseran di PAC Ngoro ini sangat padat
(Hasan-ngoro)